PEMILIH PEMULA! SAATNYA YANG MUDA YANG MENGAWASI
Pada tanggal 19 September 2024, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) mengadakan acara besar-besaran bertajuk Sosialisasi Pengawasan Partisipatif di SMA Negeri 1 Kendal. Mengusung tema "Saatnya yang Muda Mengawasi". Kegiatan ini dirancang untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi generasi muda, khususnya siswa sekolah menengah, dalam proses pengawasan pelaksanaan pemilu.
Acara dimulai dengan sambutan hangat dari Bapak Yoshi Rachmartdi, S.PD., M.SI, Plt. Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Kendal. Dalam sambutannya beliau menekankan pentingnya pendidikan pemilih bagi siswa sebagai pemilih pemula. "Satu hal yang sangat strategis adalah bahwa anak-anak kita perlu tahu bagaimana seharusnya melakukan pengawasan dalam pemilu. Tagline 'Yang Muda Yang Mengawasi' sangat menggugah semangat kita semua untuk melibatkan generasi muda dalam demokrasi." Ungkapnya dengan antusias.
Sambutan berikutnya disampaikan oleh Ibu Hevy Indah Oktaria, S.E., M.Sos., Ketua Bawaslu Kendal periode 2023-2028. Dalam pesannya, beliau menekankan pentingnya partisipasi aktif generasi muda dalam menjaga integritas pemilu. "Kita berharap dengan kegiatan ini, siswa tidak hanya menjadi pemilih yang cerdas, tetapi juga agen pengawas yang mampu mengawal jalannya pemilu demi masa depan yang lebih baik." Katanya.
Acara ini dikemas dengan menarik, memadukan edukasi dan hiburan. Penampilan seni dari Ganesha Band dan SMS dari SMA Negeri 2 Kendal, serta Pentatonix Band dari SMA Negeri 1 Boja, berhasil memeriahkan suasana. Setiap penampilan tidak hanya menyajikan hiburan, tetapi juga mengandung pesan tentang pentingnya keterlibatan dalam pengawasan pemilu.
Selama acara berlangsung, Bawaslu juga menyediakan sesi interaktif dengan memberikan hadiah menarik bagi penonton yang dapat menjawab pertanyaan seputar pemilu dan pengawasan. Hal ini tidak hanya membuat suasana menjadi lebih hidup, tetapi juga mengajak siswa untuk lebih memahami konsep pengawasan dengan cara yang menyenangkan.
Dipenghujung acara, penampilan dari Vierratale menjadi penutup yang mengesankan. Dengan lagu-lagu yang menginspirasi, mereka berhasil menambah semangat para siswa untuk berpartisipasi dalam proses demokrasi di Indonesia.
Dengan diadakannya sosialisasi ini, Bawaslu berharap dapat menumbuhkan kesadaran dan tanggung jawab di kalangan generasi muda. Keterlibatan aktif mereka diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam menjaga demokrasi yang lebih baik dimasa mendatang. Acara ini menjadi salah satu langkah strategis dalam mempersiapkan pemilih masa depan yang tidak hanya memiliki hak suara, tetapi juga kesadaran akan pentingnya pengawasan dalam setiap proses pemilu.
Galeri Mini:



Tulisan Lainnya
Grand Final Sinok Sinang Kendal 2025
Kendal – Malam puncak Grand Final Sinok Sinang Kendal 2025 berlangsung meriah dan penuh antusiasme di tengah dukungan masyarakat Kendal. Acara ini menjadi wadah bagi generasi muda
Bangun Minat dan Bakat Siswa Melalui Parade Ekstrakurikuler
Kendal, 18 Juli 2025 - SMA Negeri 1 Kendal menyelenggarakan Parade Ekstrakurikuler SMA Negeri 1 Kendal yang disaksikan oleh seluruh siswa dan siswi SMA Negeri 1 Kendal terkhusus
MPLS Ramah SMAN 1 Kendal 2025
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah dengan tema MPLS RAMAH 2025, yang dilaksanakan selama 5 hari berturut-turut di SMAN 1 Kendal. MPLS ini bertujuan untuk memperkenalkan peserta didik ba
Semarak Class Meeting: Kompetisi Seru dan Penuh Tawa Antar Kelas
Kendal – Class Meeting SMA N 1 Kendal 2025 resmi berakhir dengan meriah dan penuh kesan. Setelah selesai PSAT semester genap 2025, suasana sekolah berubah jadi lebih seru
Upacara Peringatan Hari Pancasila SMAN 1 Kendal
Kendal, Senin, 2 Juni 2025 – SMAN 1 Kendal mengadakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila ke-80. Upacara ini diikuti oleh seluruh siswa siswi SMAN 1 Ken
PERAYAAN HARI KEBANGKITAN NASIONAL DI SMA NEGERI 1 KENDAL
Tanggal (20/5/25) Seluruh warga negara Indonesia memperingati Hari Kebangkitan Nasional sebagai momentum untuk mengenang kembali sejarah panjang berdirinya bangsa Indonesia, tanah air t
LAPORAN REALISASI PENGGUNAAN DANA BOS REGULER TAHAP 1 TH 2025
LAPORAN REALISASI PENGGUNAAN DANA BOS REGULER TAHAP 1 TH 2025
GELAR KARYA SMA N 1 KENDAL
Gelar Karya SMA N 1 Kendal16 Mei 2025Siswa-siswa SMA Negeri 1 Kendal kembali menunjukkan kreativitasnya melalui Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang digelar p
Apel Pelepasan Siswa Kelas XII SMA Negeri 1 Kendal: Bukan Akhir, Melainkan Awal yang Baru
Kendal, 7 Mei 2025 – SMA Negeri 1 Kendal menyelenggarakan kegiatan Apel Pelepasan Siswa-Siswi Kelas XII Tahun Pelajaran 2024/2025 yang diikuti oleh seluruh warga sekolah. Bertempa
PENGUMUMAN SPMB 2025 RILIS
Assalamualaikum, Selamat pagi Murid Baru SMAN1K kelas X tahun ajaran baru 2025/2026, Silahkan disimak ya pengumuman yang setelah lama ditunggu-tunggu ya, oh ya jangan lupa, mimin ingatk



